Selasa, 01 Januari 2013

Menipulasi Ombak Laut


Semua kita mengetahui ombak laut, kali ini kita akan membuat manipulasi Ombak laut, seperti gambar dibawah ini 

Bahan yang perlu disiapkan adalah
Gambar laut
Gambar Burung elang

 Cara membuatnya ikuti langkah berikut ini :


  1. Buka aplikasi adobe photoshop anda
  2. Ambil gambar laut yang tenang
  3. Dengan Poligon lasso Tools anda pilih bagian seperti gambar dibawah ini
  4. Kemudian tekan tombol Ctrl + C dilanjutkan tekan tombol Ctrl + V, maka akan tercopy bagian yang dipilih pada layer baru
  5. Pilih Layer 2, kemudian klik menu Filter -> Distort -> Twirl, atur besarnya seperti gambar dibawah ini
    Dan hasilnya akan seperti gambar dibawah ini
  6. Ambil objek yang akan disatukan, disini saya mengambil objek Burung, hapus backgroundnya sehingga akan menjadi seperti ini (untuk cara menghapus background sudah dibahas pada artikel sebelumnya)
  7. Drag gambar Burung, dan atur besarnya dengan menggunakan Transform + Scale (Ctrl + T), hasilnya akan seperti gambar dibawah ini
  8. Klik frame gambar Burung pada layer (1) untuk memunculkan pilihan (2), Lalu gunakan Eye Dropper (3) untuk memilih warna, ambil warna air laut (4) seperti gambar dibawah ini
  9. Setelah mendapatkan warna yang sesuai, Lalu klik Brush Tools, atur besar Opacity 44% dan Flow 44% Kemudian ulas gambar tersebut sekali ulasan (jangan di lepas klik mouse sebelum seluruhnya diwarnai), hasilnya akan seperti gambar dibawah ini
  10. Tekan tombol Ctrl + D untuk keluar dari seleksi (pilihan) lalu klik Smudge tools, dan ulas pada gambar burung agar kelihatan menyatu dengan air seperti gambar dibawah ini
  11. Lakukan terus pengulasan sehingga anda mendapatkan hasil yang bagus (tergantung daya imaginasi anda) seperti gambar dibawah ini
  12. Pilih layer 2 (layer gelombang laut) Dengan erase tools hapus bagian air dekat kepala dan kaki burung, hasilnya akan seperti gambar dibawah ini
  13. Kembali pilih layer 3, Pilih menu Image -> Adjustments -> Hue/Saturation, atur sesuai gambar ini atau sesuaikan dengan keinginan anda, sehingga warna dari burung menyerupai warna air laut
  14. Kemudian klik layer paling atas, lalu klik kanan kemudian klik Marge Visible sehingga semua layer menjadi satu layer
  15. Pilih menu Image -> Adjustments -> Brightness/Contrass, atur seperti gambar dibawah ini
  16. Hasil akhir akan tampak seperti gambar dibawah ini


    Anda juga bisa mencoba dengan cara yang sama, dengan hasil lain seperti gambar dibawah ini


    SEMOGA BEMANFAAT ^_^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar